Monday, 1 May 2017

Review Film Stip & Pensil dan Kartini

Photo source of Google

STIP & PENSIL

Haloo guys, today i'm going to tell you about film terbaru yang berjudul Stip & Pensil. Film yang dibintangi oleh Ernest Prakasa ini merupakan film yang wajib ditonton terutama untuk anak-anak muda. Banyak banget hal yang didapatkan setelah nonton film ini. Film ini dikemas secara apik dengan genre komedi. Nggak kebayang banget dengan peran Tatjana Saphira sebagai Bubu yang membuat film ini terasa begitu lucu. Cewe secantik ini harus berperan blo'on dan sangat menggemaskan hahaha.... Ditambah lagi dengan adanya Ari Kriting yang berperan sebagai Pak RT yang kocak abis.

Namun dibalik kelucuan film ini, banyak pula moral value yang bisa kita dapatkan terutama dalam hal pendidikan di Ibu Kota. Jujur, aku jadi penasaran banget sama anak-anak jalanan di Ibu Kota dan bagaimana cara mempperjuangkan pendidikan di Ibu Kota. Di era yang sudah canggih ini, masih ada anak-anak yang bahkan mengenal huruf aja enggak. Boro-boro mengenal huruf coy, keinginan untuk belajarpun nggak ada sama sekali. Perjuangan untuk mendidik anak jalanan yang ada di Jakarta juga nggak mudah karena sejak kecil mereka tidak dikenalkan dengan pendidikan. Mencuri, berbohong, dan menipu pun pernah dilakukan untuk menyambung hidup demi untuk mendapatkan uang. Pertanyaannya adalah apakah generasi yang seperti itu yang kita inginkan? Film ini mengingatkan kita untuk terus peduli terhadap pendidikan di mana pun kita berada.

Ada sedikit sentilan juga di film ini mengenai keadaan Kota Jakarta sekarang ini. Ya, mengenai penggusuran hehe, namun demikian film ini berakhir Happy Ending dengan keadaan masyarakat Jakarta yang makmur dan sejatera. Semoga saja begitu adanya yaaaah :]

Next, review film Kartini

Photo source of Google

KARTINI

Selanjutnya adalah film Kartini. Selesai nonton film ini, yang ada di pikiranku adalah "Apa jadinya Indonesia tanpa sosok Kartini?" Aku masih tidak bisa membayangkan hak perempuan yang dipandang sebelah mata kalau nggak ada pahlawan emansipasi yang satu ini. Film ini bagus banget buat anak-anak dan  juga para muda-mudi, untuk terus bersyukur atas berkat Tuhan karena telah menghadirkan sosok Kartini di dunia ini (lebay, tapi emang bener). Kalau suatu hari nanti kalian sudah menjadi orang tua, kalian patut untuk menceritakan kisah Kartini ini pada anak kalian. Jika kalian saat ini sudah menjadi orang tua, tonton film ini dan ajak anak-anak kalian untuk nonton bersama hehehe. Jika kalian para muda-mudi, ajak sebanyak-banyaknya teman kalian untuk nonton film ini. Sebagai warga Indonesia yuuk support film Indonesia yang seperti ini.

Apakah cowo nggak boleh nonton? Boleh bangetlaaah. Kalian sebagai cowo malah harus nonton. Kalian harus tau gimana perjuangan Kartini dalam mempertahankan haknya sebagai perempuan. Semoga setelah nonton ini, kalian semakin menghargai perempuan dengan semua yang mereka miliki. Aku hanya berpikir, gimana nasib perempuan sebelum Kartini lahir di dunia ini. Pasti mereka tidak bisa mengembangkan apa yang mereka miliki :[

Dari film ini, aku banyak belajar bahwa apa yang kita nikmati sebagai perempuan sampai saat ini adalah berkat Kartini juga. Bayangkan, jaman dahulu perempuan tidak diperbolehkan mengenyam bangku pendidikan. Mereka terlahir hanya untuk menikah dan melahirkan. Tak heran, jaman dahulu banyak sekali perempuan yang menikah di usia anak-anak. Hingga akhirnya, masih anak-anak sudah punya anak. Bagaimana jika tradisi seperti itu masih ada hingga saat ini? Gue bisa dibilang perawan tua di usia yang masih 20+ ini wkwkwkwk.

Namun, usaha Kartini juga tidak lepas dari peran sang Ibu yang rela menjadi bibi bagi anaknya sendiri, yang rela memanggil anaknya dengan sebutan "Raden Ayu" sementara anak kandungnya memanggilnya "yu". Sang ibu hanya menginginkan adanya perubahan, terutama untuk wanita di Indonesia. Entah mengapa akupun terhanyut, film ini bagus. Selain itu, aku juga percaya bahwa wanita terlahir dengan kelebihan yang luar biasa. Jadi jangan pernah menyepelekan wanita.

Gimana? Apakah kalian tertarik untuk melihat film ini? Yuk tonton filmnya. Dukung film Indonesia guys dengan cara menonton film ini di Bioskop kesayangan kalian. Bikin film ini juga harus dengan pemikiran dan usaha yang keras lhoo, jadi jangan nonton film bajakan apa lagi membajak film yaaa....



Anastasia Putri V.


Share:

0 comments:

Post a Comment